NALAR MODERASI TAFSIR POP GUS BAHA’: Studi Kontestasi Pengajian Tafsir Al-Qur’an di YouTube

Fathurrosyid, Fathurrosyid (2020) NALAR MODERASI TAFSIR POP GUS BAHA’: Studi Kontestasi Pengajian Tafsir Al-Qur’an di YouTube. Suhuf, 13 (1).

[thumbnail of NALAR MODERASI TAFSIR POP GUS BAHA.pdf] Text
NALAR MODERASI TAFSIR POP GUS BAHA.pdf - Published Version

Download (432kB)

Abstract

Revolusi new media (media baru) telah memberikan kebebasan kepada otoritas
keagamaan (Islam), baik otoritas lama maupun otoritas baru untuk berkontestasi
merebut hati masyarakat. Namun fakta yang terjadi, ruang publik sedang dikuasai
oleh otoritas keagamaan baru yang berwajah Islam radikal dan intoleran. Selain
pemerintah dan institusi pendidikan, upaya menghalau ekstremisme melalui
kontra narasi juga dilakukan oleh masyarakat sipil dengan cara mengkampanyekan
moderasi Islam. Tulisan ini membahas diseminasi nalar moderasi Tafsir Pop Gus
Baha’ di youtube. Fokus tulisan ini pada aspek kontestasi diseminasi nalar moderasi
Tafsir Pop Gus Baha’ di youtube terhadap otoritas baru sebagai upaya deradikalisasi
tafsir. Dengan menggunakan data etnografi virtual, tulisan ini menghasilkan
kesimpulan; Pertama, diseminasi rekonstruksi mukjizat Al-Qur’an dan logika
argumentatif dalam berdakwah. Kedua, diseminasi urgensi nāsikh-mansūkh
sebagai kritik terhadap gerakan Islam Kāffah serta nalar moderasi prioritas sikap
loyalitas menjaga keutuhan NKRI dari ancaman separatisme. Ketiga, diseminasi
kontra narasi pencatutan status Allah untuk menghalau gerakan ekstremisme dan
radikalisme.

Item Type: Article
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BC Logic
B Philosophy. Psychology. Religion > BP Islam. Bahaism. Theosophy, etc
C Auxiliary Sciences of History > CT Biography
T Technology > T Technology (General)
Depositing User: Unnamed user with email repo@instika.ac.id
Date Deposited: 17 Jun 2021 12:59
Last Modified: 17 Jun 2021 12:59
URI: http://repository.instika.ac.id/id/eprint/194

Actions (login required)

View Item
View Item